BANDUNG, BERITABANDUNG.COM – Saat ini film animasi di layar bioskop banyak dihiasi oleh film – film karya luar negeri. Nah di liburan sekolah kali ini, ada animasi karya anak bangsa asli yang akan menjadi tontonan keluarga di Bandung dan Indonesia.
Adalah karya Falcon Pictures yang menjadi rumah produksi pertama yang menciptakan film animasi anak di Indonesia berjudul Si Juki The Movie: Panitia Hari Akhir yang tayang pada 28 Desember 2017 di seluruh bioskop Tanah Air.
Film garapan Faza Meonk ini mengisahkan karakter Juki yang anti mainstream sebagai hero Indonesia. Bukan sekedar animasi, namun actor gaeg seperti Indro Warkop, Tyo Pakusadewo, Jeremy Teti, Bunga Citra Lestari, Wizzy, Babe Cabita, Nikita Mirzani, Mongol Stres, Pandji Pragiwaksono, Tyson Lynch, Ki Joko Bodo berada di balik suara-suara khas tiap karakter.
"Ini menjawab tantangan para orang tua terhadap keresahan film animasi di Indonesia yang memang tak dimiliki Indonesia. Juki adalah karya animasi anak bangsa, bahkan hampir sebagian besar di produksi dan dibuat oleh para creator asal Bandung, “ ujar Indro saat temu dengan pers di Blitz BEC 2, Rabu (27/12/2017).
Indro menyebutkan jika saat ini anak –anak Indonesia memang tidak mengenal sosok animasi dari negaranya sendiri. “Semetara karya animasi dari luar sepeti Doraemon, atau animasi lainna anak –anak sangat kenal. Dan ini lah waktunya orang tua mengajak anaknya mengenalkan ada sosok karya animasi milik negerinya sendiri,” papar Indro.
Jukis endiri sebelumnya merupakan karya animasi di komik, dan digandrungi anak –anak di Indonesia.
Faza sang sutradara menyebutkan memang sangat ingin melihat animasi Indonesia di layar bioskop, diharapkan bisa menjadi kebangkitan lahirnya animasi di tanah air.
“Saya berharap ini bisa menjadi tontonan yang cukup menghibur bagi keluarga dan anak – anak di Indonesia, karena disini banyak yang bisa kita pelajari khususnya bagaimana hubungan anak dan orang tua dan bagaimana mengenal anak –anak masa kini,” jelas Faza. (tie)
Label: #
Berita Terkait
-
Gaya Hidup
12 April 2018 | 10:50 WIB
Calvin Tak Mau Dompleng Nama Besar Dedy Dores
BANDUNG, BERITABANDUNG.COM -- Industri musik Indonesia kembali kedatangan lagi wajah baru, yakni Anggia Chan dan Calvin Dores yang mencoba berunjuk kemampuan sekaligus mengadu peruntungan lewat sebuah lagu berjudul Jalan di ...
-
Gaya Hidup
06 April 2018 | 17:42 WIB
MNCTV Kembali Hadirkan Serial Bollywood Ishq Ka Rang Safed
BANDUNG, BERITABANDUNG.COM -- Setelah sukses dengan serial drama bollywood, seperti Jodha Akbar, Mahabharata dan Rama Shinta, MNCTV kembali menghadirkan serial drama bollywood terbaru Ishq Ka Rang Safed yang tayang perdana ...
-
Gaya Hidup
29 Desember 2017 | 22:39 WIB
Bincang Perempuan Jawa Barat, Netty Ingin Perempuan Jawa Barat Berdaya
BANDUNG, BERITABANDUNG.COM -- Ketua Pusat Pelayanan Terpadu Pemberdayaan Perempuan dan Anak (P2TP2A) Provinsi Jawa Barat, Netty Heryawan mengatakan jika berbicara indikator perempuan berdaya, maka harus merujuk pada indikator pembangunan yang ...
-
Gaya Hidup
24 Desember 2017 | 18:46 WIB
Jabar Lautan Kopi 2017, Rekor Dunia Brewing Coffee Pecah
BANDUNG, BERITABANDUNG.COM -- Pada festival Jabar Lautan Kopi 2017 yang diselenggarakan oleh Pemprov Jabar, telah terjadi pemecahan rekor dunia oleh Record Holders Republic (RHR) yaitu brewing cofee atau menyeduh kopi ...
-
Gaya Hidup
15 Desember 2017 | 17:18 WIB
Seminggu Dibuka, Museum Gedung Sate Sudah Jadi Favorit Wisata Warga
BANDUNG, BERITBANDUNG. COM – Genap seminggu pascaseremoni peresmian, Museum Gedung Sate telah dikunjungi lebih dari 3600 orang yang tercatat oleh pengelola dengan berbagai latar belakang dan rentang umur. Museum yang ...